Sarjana Kewirausahaan (S.Bns.)

Deskripsi Program Studi Kewirausahaan

Program studi yang mengkaji, menerapkan dan mengembangkan ilmu mengenai proses perkembangan usaha, mulai dari identifikasi peluang, pencarian gagasan kreatif, perencanaan usaha, usaha awal, sampai pengembangan usaha yang inovatif dan kreatif, dengan resiko yang terukur.

Capaian Pembelajaran Lulusan

  • Menghasilkan sarjana Kewirausahaan yang memiliki jiwa kepemimpinan dan beretika secara moral dengan menciptakan lapangan pekerjaan yang dibutuhkan masyarakat.
  • Menciptakan kualitas perkuliahan di bidang Kewirausahaan yang sesuai dengan perkembangan ilmu dan teknologi terkini.
  • Menghasilkan lulusan yang memiliki keterampilan dan ilmu pengetahuan untuk dapat menciptakan suatu bisnis kreatif yang inovatif dan berbasis teknologi, serta dapat memberikan kontribusi bagi masyarakat.
  • Menciptakan lapangan kerja yang mengikuti standar etika bisnis dan lingkungan berdasarkan prinsip standar dan sistem bisnis yang baik dan benar.

Visi Misi

Visi
“Pada tahun 2030, menjadi program studi yang menghasilkan wirausahawan mandiri, handal dan beretika yang berlandaskan pada teknologi, kreativitas dan inovasi serta mengikuti perkembangan teknologi”

Misi

  • Menyelenggarakan pendidikan kewirausahaan untuk menghasilkan lulusan yang mempunyai kompetensi keilmuan Kewirausahaan, sikap dan etika kepemimpinan, berwawasan global dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa
  • Menerapkan ilmu kewirausahaan dan teknologi dalam pemecahan masalah sosial di Indonesia maupun internasional
  • Meningkatkan kegiatan penelitian dalam bidang kewirausahaan yang dapat memberikan kontribusi pada pembangunan kota cerdas
  • Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat di bidang ilmu Kewirausahaan untuk memunculkan ide usaha baru, kreativitas dan inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat maupun negara.

Keunggulan Prodi

  • Berfokus pada entrepreneurship sehingga mahasiswa dapat memiliki bisnis yang teruji
  • Berfokus pada tehnologi sehingga mahasiswa memiliki bisnis dan tidak gagap tehnologi
  • Berfokus pada inovasi sehingga mahsiswa memiliki kreatifitas dan mampu mengembangkan bisnisnya dengan inovasi

Proyeksi Lulusan

  • Wirausaha mandiri yang dapat memulai dan mengembangkan startup business berbasis teknologi (technopreneur)
  • Social Entrepreneur yang mengembangkan startup social business dengan menjawab tantangan sosial dalam masyarakat
  • Intrapreneur yang kreatif dan inovatif yang mampu menerapkan ide-ide technopreneur baik dalam perusahaan maupun mengembangkan suatu organisasi
  • Konsultan Bisnis yang dapat memberikan solusi berupa riset-riset terkait dengan suatu bisnis (riset kebutuhan, riset teknis, riset kelayakan).

Total SKS : 144 dalam 3,5 Tahun

Daftar Sekarang

Lihat Prodi lain di Jogja
Lihat Prodi lain di Baturaja
Lihat Prodi lain di Jakarta


Kampus Yogyakarta
Jl. Magelang No.Km.8, Mlati Glondong,
Sendangadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman,
Daerah Istimewa Yogyakarta 55285

Kampus Baturaja
Jl. Jendral A. Yani No.0267 A, Tanjung Baru,
Baturaja TimurKab. Ogan Komering Ulu,
Sumatera Selatan

Kampus Jakarta
Apartemen Kalibata City Tower Sakura Lantai I
Jalan Raya Kalibata City, Kec. Pancoran
Kota Jakarta Selatan